Jumat, 20 November 2015

Pengaruh kebudayaan dan teknologi dalam membuat Desain Pemodelan Grafis

Assalamualaikum warahmatullahiwabarakatuh

Pada mata kuliah softskill kali ini saya akan membahas tentang pengaruh kebudayaan dan teknologi dalam membuat desain pemodelan grafis.
Desain Pemodelan Grafis merupakan suatu proses penciptaan suatu obyek baru dengan menggunakan software dan melalui beberapa tahapan yakni membuat, menyimpan dan memanipulasi model dan citra. Dalam pembuatan desain pemodelan grafis, Kebudayaan dan Teknologi pun sangat ber pengaruh. Budaya yang digunakan sebagai sumber pemikirnan utnuk mengembangkan suatu desain grafis. Banyak budaya kita yang menarik digunakan sebagai desain grafis, sebagai contohnya adalah kerajinan kain daerah, keramik dan masih banyak lainnya. Sedangkan Teknologi diperlukan karena semakin mudah bagi kita untuk menciptakan karya desain grafis dengan waktu yang cepat dan kita pun bisa menghasilakn banyak sedali desain grafis sehingga lebih mengefisienkan segalanya.

Kaitan antara Desain Pemodelan Grafis dan Grafik Komputer:

  1. Pemodelan geometris yaitu menciptakan model matematika dari objek- objek 2D dan 3D. 
  2.  Rendering yaitu memproduksi citra yang lebih solid dari model yang telah dibentuk. 
  3. Animasi yaitu menetapkan/menampilkan kembali tingkah laku/behavior objek bergantung waktu. 
  4. Kerangka Grafik Komputer. 
  5. Graphic library/package (contoh:Open GL) adalah perantara aplikasi dan display hardware (Graphic System)
Bidang Studi yang berkaitan dengan Desain Pemodelan Grafis
 
  1. Teknik Elektronika 
lmu ini menyediakan teknologi kerangka kerja untuk desain sistem manusia komputer. Karena berbicara mengenai komputer, khususnya dari sisi perangkat keras tidak terlepas dari pembicaraan mengenai Teknik Elektronika. Selain dari sisi perangkat keras, juga harus mengerti perangkat lunak berkaitan dengan sistem aplikasi yang akan dikembangkan. Bidang teknik elektronika merupakan bidang utama dalam kerangka perancangan suatu sistem interaksi mausia-komputer. 

    2. Psikologi
 
Pengalaman psikologi menyediakan teknik evaluasi formal untuk mengukur kinerja objektif dan opini subjektif dari sistem manusia-komputer. 

   3. Ergonomi

Ergonomi dikonsentrasikan lebih pada aspek fisik dari pencocokan mesin ke manusia, dan didukung suatu data antropometrik yang menyediakan pedoman dalam desain tempat kerja dan lingkungannya, papan ketik komputer, dan layar monitor dan aspek fisik dari alat-alat antarmuka antara manusia dan mesin.  

  4. Ilmu Bahasa 

Komunikasi manusia-komputer secara definisi melibatkan penggunaan dari berbagai jenis bahasa,apakah bahasa itu merupakan ‘bahasa natural’, suatu bahasa barbasis perintah tunggal, berbasis menu, pengisian formulir, atau suatu bahasa grafis. Ilmu Bahasa adalah pelajaran mengenai bahasa dan aspek seperti halnya bahasa komputasi dan bahasa teori formal menimpa formalitas ilmu komputer, dan digunakan secara luas dalam spesifikasi formal dari dialog-dialog manusia-komputer. Teori komunikasi matematis, seperti halnya Usaha (Shannon, 1948) dan ‘Prinsip Usaha Manusia Terakhir’ (Zipf, 1949), juga menjadi jembatan antara ilmu bahasa, ilmu komputer dan teknik elektronika.

  5. Sosiologi
 
Sosiologi dalam konteks ini dikonsentrasikan dengan studi dari pengaruh sistem manusia-komputer pada struktur lingkungannya.
  6. Antropologi

Antropologi (Ilmu Manusia) dikonsentrasikan dengan studi dari interaksi manusia – komputer. Dimana interaksi ini dipengaruhi oleh teknologi yang ada (sebagai contoh di kantor), antropologi dapat menyediakan pengetahuan yang bernilai ke dalam aktifitas seperti, interaksi tim dengan sistem komputer, sebagai contoh tim kerja desain, kelompok penulis, dan lain-lain.  

7. Desain grafis dan tipografi 

Kemampuan estetika dari desain grafis dan tipografi adalah peningkatan yang penting terhadap desain sistem manusia-komputer sebagai pengguna antarmuka menjadi lebih fleksibel dan powerfull. Bagaimanapun, hal ini belum dapat diklaim untuk menjadi media baru yang tekstual dan penampilan grafik yang diunggulkan.


Manfaat Desain Pemodelan Grafis dalam berbagai Bidang:


1. Bidang Pendidikan
 
Tentunya dalam bidang yang satu ini kegunaan Desain Pemodelan Grafis sangat berguna. Grafik komputer pada pendidikan digunakan untuk mempresentasikan objek-objek pada siswa secara nyata,dapat melalui power point ataupun software lainnya. Dengan penggunaan bentuk objek ini diharapkan siswa lebih nyata dalam menerima semua materi yang telah diajarkan,tidak hanya teori saja tetapi sudah melihat bentuk dan simulasinya.  

2. Bidang Hiburan

Dalam bidang yang satu ini penggunaan Desain Pemodelan Grafis sangat berguna misal saja pada setiap acara televisi, sekarang ini sudah hampir semuanya menggunakkan desain grafis. Mulai dari iklan, ftv, sampai film sekalipun supaya jauh lebih menarik. 

3. Bidang Budaya

Seperti yang sudah saya sampaikan di awal, dalam bidang budaya ini kita dapat melihat desain grafik dari penggambaran orang orang zaman dahulu seperti pahatan pada candi, relief, batu dll. Hal ini menyebabkan bahwa desain pemodelan grafik pada bidang budaya berguna sebagai penggambaran sejarah dan nilai seni dalam budaya tersebut. 


4. Bidang Perancangan

Pada bidang ini grafik komputer digunakan untuk membuat berbagai desain dan model objek yang akan dibuat.Misalnya digunakan untuk mendesain suatu arsitektur bangunan,desain kendaraan dan lainnya.Menggunakan software desain grafis seperti auto cad semuanya akan berlangsung secara mudah dan lebih spesifik dalam perancangan yang akan dibuat.Memperkecil tinggkat kesalahan sehingga akan menhasilkan suatu model yang sama seperti aslinya.


5. Bidang Teknologi

Desain grafis, seperti disiplin ilmu lainnya, terkait dengan teknologi di berbagai tingkatan. Teknologi mempengaruhi bagaimana desain yang diproduksi dan juga mempengaruhi perkembangan dalam gaya, seni dan masyarakat secara keseluruhan, yang pada gilirannya tercermin dalam bentuk desain. Teknologi juga menawarkan desainer berbagai media untuk proyek-proyek mereka.

Refrensi :
http://eveevania.blogspot.com/2014/11/pengertian-desain-dan-pemodelan-grafik.html
http://radityacracker.blogspot.com/2011/10/desain-pemodelan-grafis-dari-segi.html
http://nurulayurahmawati.blogspot.com/2012/10/manfaat-desain-grafis.html

Senin, 05 Oktober 2015

Desain Pemodelan Grafik


Assalamualikum warahmatuallahi wabarakatuh

Pada Tugas Softskill kali ini saya akan membahas tentang Desain Pemodelan Grafik, diantaranya hal-hal yang akan dibahas dalam penulisan ini adalah
  1. Pengertian Desain Pemodelan Grafik
  2. Prinsip dan Unsur Desain Pemodelan Grafik
  3. Manfaat Desain Pemodelan Grafik
 


Pengertian Desain Pemodelan Grafik

           Desain pemodelan grafik merupakan suatu proses penciptaan suatu obyek baru dengan menggunakan software dan melalui beberapa tahapan yakni membuat, menyimpan dan memanipulasi model dan citra. Desain pemodelan grafik terdiri dari 3 suku kata yakni Desain, Pemodelan dan Grafik dan jika diuraikan masing – masing dari setiap arti suku kata tersebut memiliki pengertian sebagai berikut:

Desain
            Desain diterjemahkan sebagai seni terapan, arsitektur, dan berbagai pencapaian kreatif lainnya. Dalam sebuah kalimat, kata “desain” bisa digunakan baik sebagai kata benda maupun kata kerja. Sebagai kata kerja, “desain” memiliki arti “proses untuk membuat dan menciptakan obyek baru”. Sebagai kata benda, “desain” digunakan untuk menyebut hasil akhir dari sebuah proses kreatif, baik itu berwujud sebuah rencana, proposal, atau berbentuk obyek nyata.


Pemodelan
 
                 Pemodelan adalah pola/contoh dari sesuatu yang akan dibuat atau dirancang. Pemodelan adalah tahap dimana akan dibentuknya suatu obyek. Proses pemodelan ini memerlukan perancangan dengan beberapa langkah saat pembuatannya.

Grafik

       Grafik didefinisikan sebagai segala cara pengungkapan dan perwujudan dalam bentuk huruf, tanda, dan gambar yang diperbanyak melalui proses percetakan guna disampaikan kepada khalayak. Contohnya adalah foto, gambar/drawing, Line Art, grafik, diagram, tipografi, angka, simbol, desain geometris, peta, gambar teknik, dan lain-lain. Seringkali dalam bentuk kombinasi teks, ilustrasi, dan warna.


Desain Grafik

     Desain Grafik Desain grafik adalah seni dalam berkomunikasi menggunakan tulisan, ruang, dan gambar. Bidang ini merupakan bagian dari komunikasi visual. Ilmu desain grafis mencakup seni visual, tipografi, tata letak, dan desain interaksi. Suatu bentuk komunikasi visual yang menggunakan gambar untuk menyampaikan informasi atau pesan seefektif mungkin. Dalam disain grafis, teks juga dianggap gambar karena merupakan hasil abstraksi simbol-simbol yang bisa dibunyikan. disain grafis diterapkan dalam disain komunikasi dan fine art. Seperti jenis desain lainnya, disain grafis dapat merujuk kepada proses pembuatan, metoda merancang, produk yang dihasilkan (rancangan), atau pun disiplin ilmu yang digunakan.
 
 

Prinsip Desain Grafik

  1.  Kesederhanaan
Hal ini sangat logis demi kepentingan kemudahan pembaca memahami isi pesan yang disampaikan. Dalam penggunaan huruf sebuah berita misalnya. Huruf judul (headline), subjudul dan tubuh berita (body text) sebaiknya jangan menggunakan jenis font yang ornamental dan njilimet, seperti huruf blackletter yang sulit dibaca. Desainer grafis lazim juga menyebut prinsip ini sebagai KISS (Keep It Simple Stupid). Prinsip ini bisa diterapkan dengan penggunaan elemen ruang kosong (white space) dan tidak menggunakan terlalu banyak unsur-unsur aksesoris.
 
    2.  Keseimbangan

Keseimbangan adalah keadaan atau kesamaan antara kekuatan yang saling berhadapan dan menimbulkan adanya kesan seimbang secara visual. Prinsip keseimbangan ada dua, yaitu: keseimbangan formal (simetris) dan keseimbangan informal.


   3.  Kesatuan

Kesatuan adalah kohesi, konsistensi, ketunggalan atau keutuhan, yang merupakan isi pokok dari komposisi. Contohnya adalah ilustrasi, garis dan teks diberi raster sehingga memberikan kesan kesatuan terhadap pesan yang dimaksud. 
 
  4.  Penekanan (aksentuasi)

Penekanan dimaksudkan untuk menarik perhatian pembaca, sehingga ia mau melihat dan membaca bagian desain yang dimaksud. Kalau dalam konteks desain surat kabar ini bisa dilakukan dengan memberikan kotak raster atas sebuah berita. Hal ini akan mengesankan pentingnya berita itu untuk dibaca oleh pembaca. Atau juga membesarkan ukuran huruf pada judul berita, sehingga terlihat jauh berbeda dengan berita lainnya. Penekanan juga dilakukan melalui perulangan ukuran, serta kontras antara tekstur, nada warna, garis, ruang, bentuk atau motif.
 
  5.   Irama (repetisi)

Irama merupakan pengulangan unsur-unsur pendukung karya seni. Irama merupakan selisih antara dua wujud yang terletak pada ruang, serupa dengan interval waktu antara dua nada musik beruntun yang sama. Desain grafis mementingkan interval ruang atau kekosongan atau jarak antar obyek. Misalnya jarak antarkolom. Jarak antar teks dengan tepi kertas, jarak antar 10 foto di dalam satu halaman dan lain sebagainya.

   6.  Proporsi (Proportion)

Proporsi termasuk prinsip dasar tata rupa untuk memperoleh keserasian. Untuk memperoleh keserasian dalam sebuah karya diperlukan perbandingan – perbandingan yang tepat. Pada dasarnya proporsi adalah perbandingan matematis dalam sebuah bidang. Proporsi Agung (The Golden Mean) adalah proporsi yang paling populer dan dipakai hingga saat ini dalam karya seni rupa hingga karya arsitektur. Proporsi ini menggunakan deret bilangan Fibonacci yang mempunyai perbandingan 1:1,618, sering juga dipakai 8 : 13. Konon proporsi ini adalah perbandingan yang ditemukan di benda-benda alam termasuk struktur ukuran tubuh manusia sehingga dianggap proporsi yang diturunkan oleh Tuhan sendiri. Dalam bidang desain proporsi ini dapat kita lihat dalam perbandingan ukuran kertas dan layout halaman.
 

Unsur Desain Grafis 

1. Garis (Line)
 
Sebuah garis adalah unsur desain yang menghubungkan antara satu titik poin dengan titik poin yang lain sehingga bisa berbentuk gambar garis lengkung (curve) atau lurus (straight). Garis adalah unsur dasar untuk membangun bentuk atau konstruksi desain. Di dalam duni a komunikasi visual seringkali kita menggunakan dotted line, solid line, dan garis putus-putus.

2. Bentuk (Shape)

Bentuk adalah segala hal yang memiliki diameter tinggi dan lebar. Bentuk dasar yang dikenal orang adalah kotak (rectangle), lingkaran (circle), dan segitiga (triangle).

3. Tekstur (Texture)

Tekstur adalah tampilan permukaan (corak) dari suatu benda yang dapat dinilai dengan cara dilihat atau diraba. Yang pada prakteknya, tekstur sering dikategorikan sebagai corak dari suatu permukaan benda, misalnya permukaan karpet, baju, kulit kayu, cat dinding, cat canvas, dan lain sebagainya. 

4. Ruang (Space)

Ruang merupakan jarak antara suatu bentuk dengan bentuk lainnya, pada praktek desain dapat dijadikan unsur untuk memberi efek estetika desain dan dinamika desain grafis. Dalam bentuk fisiknya pengidentifikasian ruang digolongkan menjadi dua unsur, yaitu obyek (figure) dan latar belakang (background).

5. Ukuran (Size)

Ukuran adalah unsur lain dalam desain yang mendefinisikan besar kecilnya suatu obyek. Dengan menggunakan unsur ini Anda dapat menciptakan kontras dan penekanan (emphasis) pada obyek desain anda sehingga orang akan tahu mana yang akan dilihat atau dibaca terlebih dahulu.

6. Warna (Color)

Warna merupakan unsur penting dalam obyek desain. Karena dengan warna orang bisa menampilkan identitas, menyampaikan pesan atau membedakan sifat dari bentuk-bentuk bentuk visual secara jelas

Manfaat Desain Pemodelan Grafis dalam berbagai Bidang:
  • Bidang Pendidikan
Tentunya dalam bidang yang satu ini kegunaan Desain Pemodelan Grafis sangat berguna. Grafik komputer pada pendidikan digunakan untuk mempresentasikan objek-objek pada siswa secara nyata,dapat melalui power point ataupun software lainnya. Dengan penggunaan bentuk objek ini diharapkan siswa lebih nyata dalam menerima semua materi yang telah diajarkan,tidak hanya teori saja tetapi sudah melihat bentuk dan simulasinya.
  • Bidang Hiburan
Dalam bidang yang satu ini penggunaan Desain Pemodelan Grafis sangat berguna misal saja pada setiap acara televisi, sekarang ini sudah hampir semuanya menggunakkan desain grafis. Mulai dari iklan, ftv, sampai film sekalipun supaya jauh lebih menarik.
  •  Bidang Budaya
Seperti yang sudah saya sampaikan di awal, dalam bidang budaya ini kita dapat melihat desain grafik dari penggambaran orang orang zaman dahulu seperti pahatan pada candi, relief, batu dll. Hal ini menyebabkan bahwa desain pemodelan grafik pada bidang budaya berguna sebagai penggambaran sejarah dan nilai seni dalam budaya tersebut.
  • Bidang Perancangan
Pada bidang ini grafik komputer digunakan untuk membuat berbagai desain dan model objek yang akan dibuat.Misalnya digunakan untuk mendesain suatu arsitektur bangunan,desain kendaraan dan lainnya.Menggunakan software desain grafis seperti auto cad semuanya akan berlangsung secara mudah dan lebih spesifik dalam perancangan yang akan dibuat.Memperkecil tinggkat kesalahan sehingga akan menhasilkan suatu model yang sama seperti aslinya.
  • Bidang Teknologi
Desain grafis, seperti disiplin ilmu lainnya, terkait dengan teknologi di berbagai tingkatan. Teknologi mempengaruhi bagaimana desain yang diproduksi dan juga mempengaruhi perkembangan dalam gaya, seni dan masyarakat secara keseluruhan, yang pada gilirannya tercermin dalam bentuk desain. Teknologi juga menawarkan desainer berbagai media untuk proyek-proyek mereka.



Kamis, 25 Juni 2015

Analisa Website Kemdikbud, Toki Learning dan Saling Sapa

Analisa website diperlukan untuk mengetahui seberapa berhasilkah SEO (search Engine Optimization) yang sudah diterapkan, sehingga website mudah dikenali diberbagai search engine, dan pastinya hal tersebut bertujuan untuk menaikkan trafict pengunjung web kita, tentu saja akan menaikkan peringkat dari website
 
Website Pemerintah (http://kemdikbud.go.id/kemdikbud/)
 
  • Berdsarkan Ukuran 
GTMetrik.com
 

  1. Berdasarkan hasil analisa benchmark dari Gtmetrix pada website Kemdikbud.go.id, mendapatkan grade B dan C, dengan rincian :
  • Page load time: 8.99 s
  • Total page size : 3.73MB
  • Total Number of Request : 81 (banyaknya konten yg harus di request untuk mengakses website ini ) 
webpagetest.org
Pada analisa kedua saya mengunakan webpagetest.org
  • Berdasarkan hasil statistik dari website Kemdikbud.go.id terdapat image, css, javascript dan html dalam pembangunan websitenya dengan presentase seperti diatas
  • dan bagian paling besar dalam website flash

Alexa.com


Berdasarkan hasil peringkat webiste yang terindex oleh alexa.com, posisi Kemdikbud.go.id berada pada 152 di Indoensia sedangkan pada dunia Kemdikbud.go.id posisi 9.816 
 
  •  Berdasarkan Index di Google
Google.com
Pada gambar diatas terlihat, SEO web ini tidak cukup baik, karena sitemapnya belum terbentuk dengan baik, dan google belum menampilkan sitemap secara terstruktur. Supaya bisa di index oleh Google maka harus
  • Daftarkan website pada webmaster Google
  • Daftarkan website pada Google analytics
  • Buat indexing yang mudah di ketahui oleh robot google
  • izinkan IP robot Google masuk ke server untuk melakukan sitemap dan indexing ke database google
Berdasarkan Archieving

Berdasarkan gambar diatas dari website https://web.archive.org yaitu website yang berfungsi untuk melakukan pelacakan halaman arsip suatu website dari awal pembuatan sampe sekarang.
Berdasarkan pelacakan dari archive.org webiste Kemdikbud.go.id di buat pada tahun 2012 dan terus tersimpan archivenya sampe tahun 2015 dan seterusnya.


Website Pendidikan Toki Learning (http://tokilearning.org)
 
Berdasarkan Ukuran

GTMetrix.com

Toki Learning atau Tim Olimpiade Komputer Indonesia adalah website pelatihan atau pendidikan tentang menyelesaikan sebuah masalah algoritma pemrograman mengunakan bahasa C, C++, Java dll
Berdasarkan hasil analisa benchmark dari GTmetrix pada website TOKI Learning, mendapatkan grade F dan C, dengan rincian :
  • Page load time : 4,04s
  • Total page size : 1.01MB
  • Total Number of Request : 34 (banyaknya konten yang harus di request utntuk mengakses website ini)
penyebab mendapatkan grade F dan C adalah
  • Pada Web server belum mengaktifkan Gzip Compression
  • terdapat masalah pada browser caching
  • dll
Webpagetest.org

Pada analisa ke 2 saya mengunakan www.webpagetest.org
  • Berdasarkan hasil statistik dari website toki learning terdpat image, css, javascript dan html dalam pembangunan websitenya dengan presentase seperti diatas
  • dan bagian  terbesar adalah javascript

Alexa.com

Berdasarkan hasil peringkat website yang terindex oleh alexa.com, posisi toki learning berada pada 37,917 di indonesia sedangkan pada dunia toki learning posisi 1.807.120

Berdasarkan Index di Google
 
Berdasarkan hasil searching di google.com , SEO web ini kurang begitu bagus karena hanya sedikit yang terindex, sehingga google kurang baik dalam menindex dan membuat sitemap pada website ini

Hal-hal yang harus diperhatikan supaya terindex adalah
  • daftarkan website pada google webmaster
  • pasang plugin SEO pada website supaya cepat terindex
  • dll

Berdasarkan Archieving


Berdasarkan gambar diatas dari website https://web.archive.org yaitu website yang berfungsi untuk melakukan pelacakan halaman arsip suatu website dari awal pembuatan sampe sekarang.
Berdasarkan pelacakan dari archive.org webiste toki learning di buat pada tahun 2010 dan terus tersimpan archivenya sampe tahun 2015 dan seterusnya.
 
 
Website Social Media (http://salingsapa.com)
 
Saling sapa merupakan website social media islami yang di buat oleh Muhammad Yahya Harlan saat SMP (sekolah menengah pertama)
 Berdasarkan ukuran

GTmetrix.com




Pada website yang di uji coba tersebut , bisa kita lihat berdasarkan gambar diatas benchmark menggunakan website Gtmetrix, website ini mendaptkan grade F dan C dengan :
  • Waktu membuka halaman web ini adalah 9.77s
  • Total ukuran halaman web mencapai 1.88MB
  • Dan ada banyak request untuk membuka halam web ini mencapai 123 konten
 
 Webpagetest.org
 
Pada uji coba kedua, statistic penggunaan dari file pembangun web ini, bisa dilihat pada gambar diatas. Bisa disimpulkan pada web ini sangat dominan terhadap “IMAGE”. 

Alexa.com



Pada uji coba ketiga menggunakan website Alexa Ranks, terlihat web salingsapa.com ini berada di peringkat 255.670 (global rank), terlihat juga baru saja turun peringkat.
 
Berdasarkan Index di Google



Pada gambar diatas terlihat, SEO web ini cukup baik, sehingga google dapat mengindexnya dan membentuk sebuah sitemap dari website ini.

Berdasarkan Archieving



Berdasarkan gambar diatas dari website https://web.archive.org yaitu website yang berfungsi untuk melakukan pelacakan halaman arsip suatu website dari awal pembuatan sampe sekarang. Berdasarkan pelacakan dari archive.org webiste saling sapa di buat pada tahun 2010 dan terus tersimpan archivenya sampe tahun 2015 dan seterusnya.

Jumat, 08 Mei 2015

Membuat Website Profile Perusahaan IT Dengan Materialize CSS Framework dan PHP

Tampilan Website relnas-telecom.co.nr
Kelompok Softskill Pengantar Web Science :

Alamat Website : 1. Relnas-Telecom.co.nr atau
                             2. Relnas-Telecom.esy.es
  1. Alan Adi Prastyo (59413960)
  2. Ryan Aditya Pratama (58413142)
  3. Satiya Waraputra (58413296)
Pada era yang dewasa ini, tentu kita sering mengunakan website sebagai sarana mencari informasi dan memberi informasi secara cepat dan efisien. pada saat ini banyak sekali framework yang bagus dengan desain yang elegan dan ringan serta mendukung banyak platform sehingga mudah untuk di terapkan di banyak website.

  • Cara mengunakan Materialize CSS Framework 

Sebelum kita membahas bagaimana mengunakan materialize css framework. saya akan memberi tahu apa itu Materilize css fremework?
Materialize CSS Framework adalah kerangka modern responsif front-end berdasar material desain, sehingga mempermudah developer untuk mengembangakan website dan untuk penguna lebih mudah dalam mengunakan website karena sifatnya yang responsif.

Download Materialize CSS !!

Struktur Project Website



Pada Website Relnas-Telecom.co.nr atau Relnas-Telecom.esy.es terdapat bebrapa menu diantaranya

  • Beranda
  • Layanan ( Internet, Network dan Data Center)
  • Tentang (berisi biodata pembuat/CEO webiste Relnas Telecom :D )
  • Dokumentasi (berisi video tentang internet, network dan datacenter)
  • Kontak (fasilitas untuk memberikan komentar/saran/masukan ke Admin)
Membuat Navbar pada Website Relnas Telecom


<!DOCTYPE html>
<html lang="en">
<head>
<noscript>
<meta http-equiv="refresh" content="application/activemessage" />
</noscript>
<meta name="title" content="Relnas Telecom">
<meta name="description" content="Relnas Telecom adalah Perusahaan Penyedia Layanan Jaringan dan Penyedia Layanan Server Virtual">
<meta name="keywords" content="Penyedia Layanan Jaringan , Data Center, Server Virtual, Depok, Jakarta">
<meta name="robots" content="index,nofollow">
<meta name="author" content="Relnas-Telecom">
<meta name="copyright" content="Mei 2015">
<meta name="title" content="Relnas-Telecom">
<link rel="icon" href="images/favicon.ico" type="image/png">
<meta http-equiv="Content-Type" content="text/html; charset=UTF-8">
<meta name="viewport" content="width=device-width, initial-scale=1, maximum-scale=1.0 user-scalable=no">
<title>Relnas Telecom | Penyedia Layanan Jaringan</title>
<link href="assets/css/materialize.css" type="text/css" rel="stylesheet" media="screen,projection">
    <link href="assets/css/style.css" type="text/css" rel="stylesheet" media="screen,projection">
</head>
<body>
<nav class="green darken-1" role="navigation">
<div class="container-wide-footer">
<div class="nav-wrapper"><a href="<?php $url; ?>index" id="logo-container" class="brand-logo "><img src="images/logo2.png">Relnas Telecom</a>
            <a href="#" data-activates="mobile-demo" class="button-collapse"><i class="mdi-navigation-menu"></i></a>
<?php
                include ("menu.php");
            ?>    
</div>
</div>
</nav>

Output Code HTML diatas :




Tampilan Website Relnas Telecom Responsive terhadap semua device


  • Tampilan melalui PC / Laptop
tampilan via desktop

  • Tampilan melalui smartphone (android OS)
tampillan via smartphone

  • Membuat Contact-Us mengunakan Materialize CSS


nama file : contact-us.php


<div class="section no-pad" style="margin-top: -2%;">
    <div class="container-fit">
        <div class="section no-pad grey lighten-5 z-depth-2" style="padding-bottom: 50px;">
            <div class="section border-color green darken-2 waves-effect waves-light">
                <h4 class="header center white-text">Contact Us</h4>
            </div>
            <div class="container-wide-footer">
                <div class="section"></div>
                <div class="section">
                    <div class="row">
                        <form class="col s12" METHOD="post" action="contact.php">
                            <div class="row">
                                <div class="input-field col s12 m4 center-on-small-only">
                                    <i class="mdi-action-account-circle prefix"></i>
                                    <input name="nama" id="icon_prefix" type="text" class="validate" required>
                                    <label for="icon_prefix">Nama</label>
                                </div>
                                <div class="input-field col s12 m4 center-on-small-only">
                                    <i class="mdi-communication-phone prefix"></i>
                                    <input name="telepon" id="icon_telephone" type="tel" class="validate">
                                    <label for="icon_telephone">Telepon</label>
                                </div>
                            </div>
                            <div class="row">
                                <div class="input-field col s12 ">
                                    <i class="mdi-communication-email prefix"></i>
                                    <input name="email" id="email" type="email" class="validate" required>
                                    <label for="email" data-error="wrong" data-success="right">Email</label>
                                </div>
                            </div>
                            <div class="row">
                                <div class="input-field col s12 ">
                                    <i class="mdi-maps-place prefix"></i>
                                    <input name="alamat" id="address" type="text" class="validate">
                                    <label for="address">Alamat</label>
                                </div>
                            </div>
                            <div class="row">
                                <div class="input-field col s12">
                                    <i class="mdi-content-create prefix"></i>
                                    <textarea name="pesan" id="textarea" class="materialize-textarea" required></textarea>
                                    <label for="textarea">Pesan</label>
                                </div>
                            </div>
                            <div class="row">
                                <div class="input-field col s12">
                                    <button class="btn waves-effect waves-light right" type="submit"  value="send">Kirim
                                        <i class="mdi-content-send right"></i>
                                    </button>
                                </div>
                            </div>
                        </form>
                    </div>
                </div>
            </div>
        </div>
    </div>
</div>

  • Pada tag <form> terdapat method="Post" action="contact.php"
Pada kode HTML tersebut semua inputan pada contact-us akan diarahkan ke file contact.php 

contoh file : contact.php

<?php
include ("connect.php");
$stop=0;
$send=1;
$ip=$_SERVER['REMOTE_ADDR'];
if($ip == "127.0.0.1"){
$send=0;
}
$sql = mysql_query("select email from nama_table where id='1'");
$data=mysql_fetch_array($sql);
$email_admin=$data['email'];
$nama=$_POST['nama'];
$telepon=$_POST['telepon'];
$email=$_POST['email'];
$alamat=$_POST['alamat'];
$pesan=$_POST['pesan'];
$headers="From: $nama<$email>";
$waktu=date("d M Y");
if ($send==1) {
$query = mysql_query("insert into nama_tabel values('', '$nama', '$telepon', '$email', '$alamat', '$pesan', '$waktu')");
$sent=mail($email_admin, $nama, $pesan, $headers);
if($query){
header("location:contact-us.php");
}
}
?>
Pada file contact.php terdapat include ("connect.php"); itu artinya anda harus membuat file connect terlebih dahulu, untuk lebih jelasnya ke SINI

Pada sintaks diatas berfungsi untuk memproses data yang dimasukkan ke contact-us.php kemudian akan dimasukan kedalam database dan akan dikirimkan ke E-mail Admin.

  • Conclusion
Dengan adanya tugas membuat website ini kami sengaja membuat dari awal website dan tidak mengunakan CMS karena kami berpendapat "kalau ingin mengerti sebuah sistem maka harus mempelajari dari dasar" dengan pendapat tersebut kami membuat website yang terbaru mengunakan materialize css framework, sebelumnya saya juga pernah ikut lomba KOMPRES yang diselengarakan LABTI 2014 dan Alhamdulillah dapat juara 2, sehingga dalam membuat tugas website kali ini, tidak terlalu susah bagi kami. Semoga untuk kedepannya kami lebih produktif dalam meningkatkan kemampuan dan saya berharap website kami bisa bermanfaat untuk orang lain sebagai refrensi.

Rabu, 18 Maret 2015

Definisi Web science, Sejarah dan Arsitektur Web Science



Assalamualaikum, pada tugas mata kuliah softskill Pengantar web science saya akan menjelaskan beberapa topik diantaranya definisi web science, sejarah dan arsitektur web science.



Definisi Web Sicence

Web Science merupakan salah satu penjabaran dari dua arti yang berbeda, yaitu web dan science. Website atau situs diartikan sebagai kumpulan halaman yang menampilkan informasi data teks, data gambar diam atau gerak, data animasi, suara, video dan atau gabungan dari semuanya, baik yang bersifat statis maupun dinamis yang membentuk satu rangkaian bangunan yang saling terkait dimana masing-masing dihubungkan dengan jaringan-jaringan halaman (hyperlink). Science adalah segala sesuatu yang berhubungan dengan sumber ilmu pengetahuan yang memberikan manfaat bagi kehidupan manusia dan seluruh isinya. Dengan kata lain, science itu sendiri merupakan kumpulan ilmu pasti yang memberikan makna tersendiri bagi yang mempelajarinya.
Web Science dapat disimpulkan yaitu segala sesuatu yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan yang diperoleh dari sumber yang akurat dan dapat di unduh dari dunia maya tanpa kita harus menuju ke sumber informasi yang ada di informasi yang ingin kita cari, sehingga memudahkan kita untuk memperoleh informasi


Sejarah Web Science


Penemu situs web adalah Sir Timothy John "Tim" Berners-Lee, sedangkan situs web yang tersambung dengan jaringan pertamakali muncul pada tahun 1991. Maksud dari Tim ketika merancang situs web adalah untuk memudahkan tukar menukar dan memperbarui informasi pada sesama peneliti di tempat ia bekerja. Pada tanggal 30 April 1993, CERN (tempat dimana Tim bekerja) mengumumkan bahwa WWW dapat digunakan secara gratis oleh publik. Sebuah situs web bisa berupa hasil kerja dari perorangan atau individu, atau menunjukkan kepemilikan dari suatu organisasi, perusahaan. biasanya pembahasan dalam sebuah situs web merujuk pada sebuah ataupun beberapa topik khusus, atau kepentingan tertentu. Sebuah situs web bisa berisi pranala yang menghubungkan ke situs web lain, demkian pula dengan situs web lainnya. Hal ini terkadang membuat perbedaan antara situs web yang dibuat oleh individu ataupun perseorangan dengan situs web yang dibuat oleh organisasi bisnis menjadi tidak begitu jelas. Situs web biasanya ditempatkan pada server web. Sebuah server web umumnya telah dilengkapi dengan perangkat-perangkat lunak khusus untuk menangani pengaturan nama ranah, serta menangani layanan atas protokol HTTP yang disebut sebagai Server HTTP (bahasa Inggris: HTTP Server) seperti Apache HTTP Server, atau Internet Information Services (IIS).


Pre Web :

Pre-web adalah era dimana prototype seperti hypertext, usenet, gopher dan ftp muncul sebelum kemudian berevolusi menjadi internet. Internet sendiri adalah tempat dimana web muncul pertama kalinya ke publik sampai saat ini.

Hypertext


Hypertext adalah sebuah bahasa markup yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web,menampilkan berbagai informasi di dalam sebuah Penjelajah web Internet dan formating hypertext sederhana yang ditulis kedalam berkas format ASCII agar dapat menghasilkan tampilan wujud yang terintegerasi. Dengan kata lain, berkas yang dibuat dalam perangkat lunak pengolah kata dan disimpan kedalam format ASCII normal sehingga menjadi home page dengan perintah-perintah HTML. Bermula dari sebuah bahasa yang sebelumnya banyak digunakan di dunia penerbitan dan percetakan yang disebut dengan SGML (Standard Generalized Markup Language), HTML adalah sebuah standar yang digunakan secara luas untuk menampilkan halaman web. HTML saat ini merupakan standar Internet yang didefinisikan dan dikendalikan penggunaannya oleh World Wide Web Consortium (W3C).


Internet


Internet (kependekan dari interconnection-networking) secara harfiah adalah sistem global dari seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar Internet Protocol Suite (TCP/IP) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia. Manakala Internet (huruf 'I' besar) ialah sistem komputer umum, yang berhubung secara global dan menggunakan TCP/IP sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol). Rangkaian jaringan internet yang terbesar dinamakan Internet. Cara menghubungkan rangkaian dengan kaedah ini dinamakan Internetworking.


Usenet

Singkatan dari user network, merupakan salah satu jaringan tertua yang dilayani oleh internet. Awalnya didesain pada Duke University ditahun 1979 dan dikembangkan pada Duke University dan North Carolia University setahun kemudian, tujuan utama dari USENET adalah untuk bertukar pesan teks (text message) di antara node (komputer yang terhubung pada jaringan). USENET telah tumbuh untuk mencakup berbagai macam forum dan juga newsgroup, dalam jumlah puluhan ribu node yang terhubung.

FTP (File Transfer Protokol)

FTP merupakan salah satu protokol Internet yang paling awal dikembangkan, dan masih digunakan hingga saat ini untuk melakukan pengunduhan (download) dan penggugahan (upload) berkas-berkas komputer antara klien FTP dan server FTP. Sebuah Klien FTP merupakan aplikasi yang dapat mengeluarkan perintah-perintah FTP ke sebuah server FTP, sementara server FTP adalah sebuah Windows Service atau daemon yang berjalan di atas sebuah komputer yang merespons perintah-perintah dari sebuah klien FTP. Perintah-perintah FTP dapat digunakan untuk mengubah direktori, mengubah modus transfer antara biner dan ASCII, menggugah berkas komputer ke server FTP, serta mengunduh berkas dari server FTP.   

 Gopher

Gopher adalah protokol layer aplikasi TCP/IP yang dirancang untuk distribusi, pencarian, dan pengambilan dokumen melalui Internet. Sangat berorientasi pada desain dokumen menu, protokol Gopher disajikan menarik untuk alternatif World Wide Web pada tahap awalnya, tapi akhirnya gagal mencapai popularitas. Gopher adalah, Program berbasis teks yang digunakan untuk mem-browser daftar menu Internet pada berbagai server gopher. Situs Gopher adalah komputer yang menampilkan menu-menu yang mewakili data dan informasi yang tersedia. Secara mendasar, menu-menu ini merupakan daftar isi untuk mengolah dan menunjuk ke sebuah informasi tertentu. Pojok Pedia Layanan ini menggunakan FTP untuk pertukaran file dan Telnet untuk koneksi dengan server tertentu. Gopher menyediakan akses ke dokumen teks, Grafik dan suara digital hanya dapat dimasukkan dalam kumpulan sebuah dokumen, yang harus didownload ke komputer lokal, dan baru kemudian dapat dilihat dengan program lain. Manfaat Aplikasi Gopher ini adalah user tidak perlu mengetahui alamat yang khusus pada komputer yang akan di akses. Gopher sendiri merupakan sistem yang memungkinkan para pengguna internet dapat mengakses berbagai situs. Selain itu Gopher yang merupakan sistem dengan otomatisasi dimana pemakai dapat mengakses informasi dengan menggunakan hirarki.


Perbedaan Web 1.0, 2.0, dan 3.0

Perkembangan web setiap saat mengalami perubahan cukup signifikan, web berevolusi menjadi beberapa misal Web 1.0, Web 2.0 dan Web 3.0






Web 1.0


Merupakan teknologi Web generasi pertama yang merupakan revolusi baru di dunia Internet karena telah mengubah cara kerja dunia industri dan media. Pada dasarnya, Website yang dibangun pada generasi pertama ini secara umum dikembangkan untuk pengaksesan informasi dan memiliki sifat yang sedikit interaktif. sejak tahun 1992 mulai memperkenalkan beragam web browser, serta mendorong pertumbuhan pemanfaatan Web sebagai penyedia informasi. Pada tingkat ini web masih bersifat read only. Contoh dari jenis web ini, biasanya masih bersifat HTML dan hanya berisi tentang tulisan pribadi.

Web 2.0


Web 2.0 Istilah Web 2.0 pertama kalinya diperkenalkan oleh O’Reilly Media pada tahun 2004 sebagai teknologi Web generasi kedua yang mengedepankan kolaborasi dan sharing informasi secara online. Menurut Tim O’Reilly, Web 2.0 dapat didefinisikan sebagai berikut: “Web 2.0 adalah revolusi bisnis di industri komputer yang disebabkan oleh penggunaan internet sebagai platform, dan merupakan suatu percobaan untuk memahami berbagai aturan untuk mencapai keberhasilan pada platform baru tersebut. Web 2.0 mulai menjadi trend pada tahun 1997, ini memperkaya sifat yang read only menjadi read write. Aplikasi berbasis Web semakin banyak diterapkan. Contoh dari jenis web ini,seperti Wikipedia, Blog, Friendster. Yang sudah mulai mengenal dengan web interaktif social network.


Web 3.0
 
Definisi untuk Web 3.0 merupakan rancangan untuk memperkaya Web 2.0, dimana pada Web 2.0 baru memperhatikan pertukaran data antara manusia, pada Web 3.0 pertukaran data antar manusia-mesin, mesin-mesin dan manusia-manusia disempurnakan. Sangat beragam mulai dari pengaksesan broadband secara mobile sampai kepada layanan Web berisikan perangkat lunak bersifat on-demand [Joh07]. Namun, menurut John Markoff, Web 3.0 adalah sekumpulan teknologi yang menawarkan cara baru yang efisien dalam membantu komputer mengorganisasi dan menarik kesimpulan dari data online. Berdasarkan definisi yang dikemukakan tersebut, maka pada dasarnya Semantic Web memiliki tujuan yang sama karena Semantic Web memiliki isi Web yang tidak dapat hanya diekpresikan di dalam bahasa alami yang dimengerti manusia, tetapi juga di dalam bentuk yang dapat dimengerti, diinterpretasi dan digunakan oleh perangkat lunak (software agents) .Teknologi Web 3.0 atau Web Semantik ini secara teknik dalam pencarian di mesin pencari akan mencari hasil yang dicari. Sebagai contoh, di dalam web 2.0 jika ingin mencari informasi di mesin pencari dengan keyword “Kapan Tanggal Kemerdekaan Republik Indonesia” maka hasil yang dikeluarkan adalah web dengan informasi yang mengandung keyword “Kapan Tanggal Kemerdekaan Republik Indonesia“, sedangkan di Web 3.0 ini nanti hasil yang ditampilkan adalah berupa hasil yang dicarinya yaitu “17 Agustus 1945“. Semantic web mempunyai kelebihan mampu untuk membuat aplikasi komputer yang dapat memahami bahasa manusia, bukan bahasa yang baku dari para penguna tetapi juga bahasa yang lebih kompleks. Jadi bahasa yang digunakan tidak lagi bersifat teknis tapi sudah seperti bahasa dalam percakapan sehari-hari , sehingga dapat mempermudah interaksi dan komunikasi dengan mesin atau komputer. Tidak seperti web 2.0 yang terasa sulit untuk melakukan hal-hal diatas, mungkin web 3.0 merupakan sebuah terobosan dalam dunia web untuk mempermudah semua aktivitas.

Metodelogi Web Science


Web Science juga berarti cara-cara atau metode-metode yang digunakan dalam membuat website yang baik atau dengan kata lain bias di bilang Web Science adalah ilmu pengetahuan yang sudah dilakukan penelitian dari Web yang muncul melalui desentralisasi sistem Informasi. Dalam hal ini membutuhkan pemahaman akan Web dan juga fokus pada pengembangan terhadap kebutuhan komunikasi dan representasi. Sangat disadari bahwa World Wide Web atau yang sering disingkat (www) adalah teknologi yang baru berusia beberapa tahun. Asal-usul dari Web science dapat ditemukan dalam Penelitian Ilmu Web Science Research Initiative (WSRI) yang didirikan pada tahun 2006 yang kemudian mengubah namanya pada tahun 2009 menjadi Web Science Trust. Proses dari web science sendiri terdapat beberapa tahapan, seperti yang dipaparkan didalam presentasi Tim Berners-Lee, berawal dari isu yang beredar atau masalah yang timbul di kalangan masyarakat sehingga dapat memunculkan berbagai ide manusia yang tentunya dapat memberikan manfaat bagi masyarakat social. Ide yang didapat kemudian dapat direalisasikan dalam bentuk teknologi yang kita ciptakan atau dengan mengembangkan teknologi yang sudah ada sebelumnya. Setelah ide terealisasi, tentunya teknologi tersebut akan menimbulkat dampak atau efek mikro dan makro yang pada akhirnya akan membawa kita pada isu atau masalah baru. Dalam presentasinya, Tim Berners-Lee memberikan beberapa contoh yaitu proses terciptanya email dan blog. Misalnya pada proses terciptanya sebuah email, berawal dari kebutuhan seseorang untuk berkomunikasi lebih lagi(Issues), dan dengan melihat kebutuhan serta keadaan yang ada dimana manusia memiliki masalah dengan jarak dan waktu untuk berkomunikasi, maka muncullah ide untuk membuat sebuah pesan yang dapat dikirim melalui internet (Idea), setelah itu dengan mengembangkan teknologi yang ada, terciptalah email yang menimbulkan dampak makro berupa interconnected academia yang menyebabkan timbulnya masalah atau issues baru.  



Definisi Arsitektur Web

Arsitektur Website adalah suatu pendekatan terhadap desain dan perencanaan situs yang, seperti arsitektur itu sendiri, melibatkan teknis, kriteria estetis dan fungsional. Seperti dalam arsitektur tradisional, fokusnya adalah benar pada pengguna dan kebutuhan pengguna. Hal ini memerlukan perhatian khusus pada konten web, rencana bisnis, kegunaan, desain interaksi, informasi dan desain arsitektur web. Untuk optimasi mesin pencari yang efektif perlu memiliki apresiasi tentang bagaimana sebuah situs Web terkait dengan World Wide Web. Sejak web perencanaan isi, desain dan manajemen datang dalam lingkup metode desain, Vitruvian tradisional tujuan komoditas, keteguhan dan kesenangan dapat memandu arsitektur situs, seperti yang mereka lakukan arsitektur fisik dan disiplin desain lainnya. Website arsitektur akan datang dalam ruang lingkup estetika dan teori kritis dan kecenderungan ini dapat mempercepat dengan munculnya web semantik dan web 2.0. Kedua ide menekankan aspek struktur informasi. Strukturalisme adalah sebuah pendekatan untuk pengetahuan yang telah dipengaruhi sejumlah disiplin akademis termasuk estetika, teori kritis dan postmodernisme. Web 2.0, karena melibatkan user-generated content, mengarahkan perhatian arsitek website untuk aspek-aspek struktur informasi. Suatu pendekatan terhadap desain dan perencanaan situs yang, seperti arsitektur itu sendiri, melibatkan teknis, kriteria estetika dan fungsional. Seperti dalam arsitektur tradisional, fokusnya adalah benar pada pengguna dan kebutuhan pengguna. Hal ini memerlukan perhatian khusus pada konten web, rencana bisnis, kegunaan, desain interaksi, informasi dan desain arsitektur web. Untuk optimasi mesin pencari yang efektif perlu memiliki apresiasi tentang bagaimana sebuah situs Web terkait dengan World Wide Web. “Website arsitektur” memiliki potensi untuk menjadi istilah yang digunakan untuk disiplin intelektual mengatur konten website. ”Web desain”, dengan cara kontras, menggambarkan tugas-tugas praktis, bagian-bagian-grafis dan teknis, dari merancang dan menerbitkan sebuah situs web. Perbedaan tersebut dibandingkan dengan yang antara tugas mengedit sebuah koran atau majalah dan desain grafis dan pencetakan. Tetapi hubungan antara editorial dan kegiatan produksi adalah lebih dekat untuk publikasi web daripada untuk penerbitan cetak. Tiga standar utama untuk penerapan web services. Standar-standar ini mendukung pertukaran data berbasis XML. Tiga standar tersebut meliputi SOAP, WSDL, dan UDDI. Berikut bakal tak jelaskan secara singkat mengenai standar tersebut. SOAP ( Simple Object Access Protocol ) Protokol ini mendukung proses pengkodean data (biasanya XML) dan transfernya melalui HTTP (Hyper Text Transfer Language). Dalam konteks web services, SOAP adalah suatu bahasa versi bebas dari protokol RPC (Remote Procedure Caoll) yang berguna untuk proses transaksi melalui HTTP standar. SOAP membuat klien web service dapat memilih beberapa parameter mengenai permintaannya dan memberikannya kpd si penyedia. Ketika penyedia menganggapi permintaan tersebut, maka terjadilah web services.WSDL ( Web Services Description Language ) Merupakan bahasa berbasis XML yang menjelaskan fungsi-fungsi dalam web services. WSDL menyediakan cara untuk memanfaatkan kapabilitas web services. WSDL memberi tahu mesin lain bagaimana memformat/ menterjemahkan permintaan yang diterima berikut respon mereka agar proses web service bisa berjalan. Singkatnya, WSDL adalah bahasa yang memungkinkan berbagai dokumen yang dibuat dalam aplikasi yang berbeda dapat berkomunikasi.



UDDI (Universal Description Discovery and Integration ) Adalah semacam direktori global untuk mengelola web services. Fungsinya mirip dengan Yellow Pages untuk versi web services. UDDI berisi informasi tentang penawaran atau layanan apa yang ditawarkan perusahaan berikut dengan detil teknis bagaimana cara mengaksesnya. Inforamsi tersebut ditulis dalam bentuk file-file WSDL.

Bagian dari Arsitektur Website :

Hypertext Transfer Protocol (HTTP)

HTTP adalah sebuah protokol jaringan lapisan aplikasi yang digunakan untuk sistem informasi terdistribusi, kolaboratif, dan menggunakan hipermedia. Penggunaannya banyak pada pengambilan sumber daya yang saling terhubung dengan tautan, yang disebut dengan dokumen hiperteks, yang kemudian membentuk World Wide Web pada tahun 1990 oleh fisikawan Inggris, Tim Berners-Lee. Hingga kini, ada dua versi mayor dari protokol HTTP, yakni HTTP/1.0 yang menggunakan koneksi terpisah untuk setiap dokumen, dan HTTP/1.1 yang dapat menggunakan koneksi yang sama untuk melakukan transaksi. Dengan demikian, HTTP/1.1 bisa lebih cepat karena memang tidak usah membuang waktu untuk pembuatan koneksi berulang-ulang.Pengembangan standar HTTP telah dilaksanakan oleh Konsorsium World Wide Web (World Wide Web Consortium/W3C) dan juga Internet Engineering Task Force (IETF), yang berujung pada publikasi beberapa dokumen Request for Comments (RFC), dan yang paling banyak dirujuk adalah RFC 2616 (yang dipublikasikan pada bulan Juni 1999), yang mendefinisikan HTTP/1.1.


WWW (World Wide Web)

WWW (World Wide Web) merupakan kumpulan web server dari seluruh dunia yang berfungsi menyediakan data dan informasi untuk dapat digunakan bersama.WWW atau biasa disebut web adalah bagian yang paling menarik dari Internet. Melalui web, dapat mengakses informasi-informasi yang tidak hanya berupa teks tetapi bisa juga berupa gambar, suara, video dan animasi. Fasilitas ini tergolong masih baru dibandingkan surel (email), sebenarnya WWW merupakan kumpulan dokumen-dokumen yang sangat banyak yang berada pada komputer server (web server), di mana server-server ini tersebar di lima benua termasuk Indonesia, dan terhubung menjadi satu melalui jaringan Internet. Dokumen-dokumen informasi ini disimpan atau dibuat dengan format HTML (Hypertext Markup Language). Suatu halaman dokumen informasi dapat terdiri atas teks yang saling terkait dengan teks lainnya atau bahkan dengan dokumen lain. Keterkaitan halaman lewat teks ini disebut hypertext. Dokumen infomasi ini tidak hanya terdiri dari teks tetapi dapat juga berupa gambar, mengandung suara bahkan klip video. Kaitan antar-dokumen yang seperti itu biasa disebut hypermedia. Jadi dapat disimpulkan bahwa WWW adalah sekelompok dokumen multimedia yang saling terkoneksi menggunakan hyperteks link. Dengan mengklik hyperlink, maka bisa berpindah dari satu dokumen ke dokumen lainnya.

URL( universal resource locator)

URL( universal resource locator) merupakan suatu konsep penamaan lokasi standar dari suatu file,direktori,computer, dan lokasi komputernya sesuai dengan metode yang digunakan. URL tidak hanya dapat menunjuk ke suatu file tapi dapat juga menunjuk suatu query, dokumen dalam suatu database atau hasil dari perintah finger atau perintah archie . secara umum dapat digambarkan penulisan url : metode://nama_file[:nomor_port]. Jenis metode yang digunakan pada url adalah file, http, news, gopher, telnet.



XML (Extensible Markup Language)

XML (Extensible Markup Language) merupakan bahasa web turunan dari SGML (Standart Generalized Markup Language) yang ada sebelumnya. XML hampir sama dengan HTML, dimana keduanya sama-sama turunan dari SGML. Teknologi XML dikembangkan mulai tahun 1966 dan mendapatkan pengakuan dari Worl Wide Web Consortium (W3C) pada bulan Februari 1998. Sedangkan SGML sendiri telah dikembangkan pada awal tahun 1980-an. Pada saat HTML dikembangkan pada tahun 1990, para penggagas XML mengadopsi bagian paling penting SGML dan dengan berpedoman pada pengembangan HTML menghasilkan bahasa markup yang tidak kalah hebatnya dengan SGML.XML tidak mempunyai definisi secara tepat karena ada yang berpendapat bahwa XML bukanlah suatu bahasa pemrograman,melainkan XML merupakan sintaks yang digunakan untuk menjelaskan bahasa markup lain (Dournaee,2002), sehingga dinamakan meta-language. Meskipun demikian pendapat yang XML bukan merupakan bahasa markup, didasarkan bahwa XML merupakan bahasa markup terpisah untuk tujuan terpisah. Selain itu XML bukanlah solusi semua hal untuk tujuan semua user.

JavaScript

JavaScript adalah bahasa pemrograman berbasis prototipe yang berjalan disisi klien. jika kita berbicara dalam konteks web, sederhananya, kita dapat memahami JavaScript sebagai bahasa pemrograman yang berjalan di browser. Javascript dipanggil untuk memberikan fungsi pada halaman web dengan meletakannya secara internal pada halaman html diantara tag atau dibuat pada file terpisah ( eksternal ) dan lalu di link menggunakan pada bagian , seperti CSS. Fungsi Javascript adalah Secara fungsional, Javascript digunakan untuk menyediakan akses script pada objek yang dibenamkan ( embedded ). Contoh sederhana dari penggunaan javascript adalah membuka halaman pop up, fungsi validasi pada form sebelum data dikirimkan ke server, merubah image kursor ketika melewati objek tertentu, dan lain lain.


AJAX

AJAX disini adalah singkatan dari Asynchronous JavaScript and XML. Pada intinya ajax itu merupakan gabungan beberapa teknologi yang bertujuan untuk menghindari page reload. Dengan menghindari page reload, kita dapat menghindari paradigma click-and-wait serta memberikan sebuah fitur yang cukup kompleks pada website seperti validasi data secara realtime, drag n drop dan fitur-fitur lain yang belum dimiliki web biasa. Dengan AJAX, suatu aplikasi web dapat mengambil data kemudian diolah di client melalui request asynchronous HTTP yang diinisiasi oleh Javascript, sehingga dapat mengupdate bagian-bagian tertentu dari web tanpa harus memanggil keseluruhan halaman web. Request ini dapat dieksekusi dalam beberapa cara dan beberapa format transmisi data. Dikombinasikannya cara pengambilan data remote dengan interaktivitas dari Document Object Model (DOM) telah menghasilkan generasi terbaru dari aplikasi web yang mengebrak aturan-aturan tradisional tentang apa yang dapat terjadi di dalam web.



Refrensi :

http://en.wikipedia.org/wiki/Web_science
http://en.wikipedia.org/wiki/Web_of_Knowledge